PA Kraksaan Hadir dan Turut Andil Pada Acara HUT Satpam ke 42 di Kapolres Probolinggo

Pada hari senin 30 Januari 2023, Pengadilan Agama Kraksaan hadir dan turut andil pada Acara HUT SATPAM Ke 42 Tahun 2022 yang diikuti oleh Ketua dan Satpam Pengadilan Agama Kraksaan. Dalam kegiatan tersebut Ketua dan Satpam Pengadilan Agama Kraksaan mengikuti pelaksanaan Upacara Peringatan HUT SATPAM KE 42 Tahun 2022, kegiatan ini dilaksanakan di Kapolres Probolinggo serta diikuti oleh seluruh Anggota Keamanan atau SATPAM seluruh Kabupaten Probolinggo.
Pimpinan dan Segenap Keluarga Besar Pengadilan Agama Kraksaan Mengucapkan
SELAMAT ULANG TAHUN KE 42 SATPAM, Bersinergi Satpam dan Polri Peduli Untuk Sesama













