KEMERIAHAN SEMARAK LOMBA PA KRAKSAAN
DALAM RANGKA HUT RI DAN HUT MA RI KE-79
Jumat, 16 Agustus 2024, dalam rangka memeriahkan perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 dan peringatan Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung tahun 2024 Pengadilan Agama Kraksaan melaksanakan kegiatan serangkaian perlombaan. lomba-lomba yang diikuti oleh semua Pegawai dari Ketua, Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, Hakim, Pegawai, PPNPN Honorer. Acara lomba dimulai pukul 08.00 WIB di Halaman Kantor Pengadilan Agama Kraksaan.
Lomba yang dilombakan pada hari ini adalah terdiri dari lomba individu yakni lomba paku dalam botol, lomba goyang tempeh, lomba cukurukuk, dan lomba cocor bebek. Selain lomba individu juga diadakan lomba kelompok yakni lomba estafet pingpong, lomba pinpong tepung, dan lomba lempar air. Para pegawai PA Kraksaan terkesan bersemangat dalam memeriahkan acara perlombaan ini. Seluruh peserta lomba larut dalam canda dan tawa, ada banyak makna positif yang bisa diambil dari perlombaan ini. Selain ketangkasan, lomba-lomba itu juga melatih semangat kebersamaan, kekompakan dan juga strategi.
Rangkaian kegiatan dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI dan HUT Mahkamah Agung RI yang diikuti oleh semua tingkatan aparat PA Kraksaan dari Pimpinan hingga Honorer ini berjalan dengan lancar, meriah dan semua bergembira. Harapan semoga semakin terwujudnya komunikasi, kebersamaan dan kekompakan antar sesama pegawai.















